Langsung ke konten utama

Apa itu Vans Japan Market?

So, apa itu Vans Japan?

vans japan market

Jadi Vans Japan / Vans Japan Market atau ada juga yang nyebut Vans JDM (Japan Domestic Market) adalah Vans yang (kebanyakan) rilis di Japan, Vans Japan juga rilis di beberapa negara seperti Hong Kong, China, Taiwan dan Korea Selatan (ABC-MART) tapi tidak sebanyak di Japan, oh ya di Singapore juga ada tapi sedikit sekali hanya sekitar 2-3 artikel (pernah liat di Vans store Vivo), CUKUP EXCLUSIVE, BUKAN?

Karena sebagian besar memang rilis di Japan makanya disebut Vans Japan / Vans JDM.
Lalu apa yang membedakan dengan Vans global? Nah, ini yg akan kita bahas.
Vans japan memliki ciri-ciri fisik yg berbeda dengan Vans global pastinya, apa saja?

Perbedaan Vans Japan dengan Vans global release



  1. Bentuknya yang cenderung vintage look seperti Vans made in USA. Mungkin untuk yang tidak biasa akan mengira Vans JP seperti fake

  2. Jahitan / stitching dibikin cenderung tidak serapi Vans global
    vans jp bottom

  3. Pada beberapa rilisan Old Skool / V36 masih mempertahankan Thick Jazz Stripe

  4. Tidak ada kode waffle! Wait, ada kok dibagian heel / tumit "R"

  5. Box Vans JP banyak macamnya: coklat, putih, biru, dll
    vans jp box

  6. Size / ukuran terbesar Men US13

  7. Untuk beberapa rilisan Vans JP cuma mentok di size / ukuran Men 11US / 12US

  8. Size tag ada dua macam: warna putih dan warna hitam. Warna putih untuk size genap seperti 7, 8, 9, 10, dll, sedangkan tag size warna hitam untuk half size seperti 4.5, 5.5, 8.5, 10.5, dll.
    vans jp tag made in china

  9. Pada Vans JP half-size tidak dicetak (contoh) "8.5 US" seperti Vans global, melainkan dicetak (contoh) "8H", huruf "H" disini artinya "half"

  10. Vans JP masih menggunakan kode kombinasi angka dan huruf untuk tiap stylenya seperti V44/Authentic, V36/Old Skool, V95/Era, V98/Slip On.

  11. Untuk V36/Old Skool JP (biasanya) size 8.5US ke bawah hanya memiliki 7 eyelets/lobang sepatu, untuk size 9US keatas memilik 8 eyelets.


Tambahan info:

vans jp tag

  1. Contoh: 10 US vans japan = 44 Eur, 10 US vans global = 43 Eur. Tapi sama-sama 28cm.

  2. japan market: hanya untuk dipasarkan di japan. Hanya pasarnya di japan, bukan dibuat di japan. Pembuatannya bisa di china atau dimana saja tergantung Vf corporation.

  3. heel patch vans japan market ada juga yang cuma tulisan VANS, trus ga smua size yang ganjil warna putih ada juga yang item

  4. Jazz stripe mulai dari hole ke 1 (global), kalau JDM mulai dari hole 2 atau 3


vans jp oldskool

Nah, jadi itu beberapa info tentang Vans JP, dan kalau semisal ada temen-temen ada info tambahan tentang Vans JP boleh share di komen atau boleh koreksi jika ada kesalahan.

Lebih lanjut, kalian juga bisa belajar membedakan Vans Old Skool BW global dan japmar maupun Vans Slip-on Checkerboard global dan japmar. Semoga bermanfaat!

Komentar

  1. Bos mau nanya , vans japmar ada gak code waflenya selain R?

    BalasHapus

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

Ciri-ciri Kaos GUESS asli

Ciri-ciri kaos Guess asli. Tidak harus beli di official store ~ Kalau kamu ingin kaos branded yang satu ini sebenarnya tidak harus membeli di official store untuk mendapatkan yang original. Ada beberapa seller yang menjual produk asli juga bahkan secara online. Yang terpenting adalah kamu tahu bagaimana cara membedakan antara yang KW dan yang asli. Brand Guess sendiri memiliki banyak kategori produk. Selain kaos untuk pria dan wanita, kamu juga dapat menemukan berbagai fashion lainnya di bawah brand yang satu ini. Bahkan Guess juga memproduksi fashion untuk anak-anak, termasuk aksesoris, seperti tas, jam tangan, hingga ikat pinggang. Jika kamu hendak membeli item yang dibuat oleh Guess maka kamu harus ekstra hati-hati. Sebab banyak sekali Guess KW yang dijual. Apalagi yang dijual secara online. Jika tidak tahu cara membedakan yang tepat, bisa-bisa kena tipu banyak. Oke langsung aja ya… Ciri-ciri kaos Guess yang asli Lihat kualitas bahan yang digunakan Kamu dapat melihat kualitas dari b

Ciri-Ciri Tas Kenzo Asli: Bagaimana Supaya Kamu tak Tertipu

Kenzo Paris adalah produsen produk fashion untuk wanita dan pria. Mulai tas wanita, backpacks, hingga sunglasses juga diproduksi oleh Kenzo. Sekarang kami tidak akan membahas produk lainnya. Fokus pembahasan adalah tasnya. Mirip dengan brand lainnya yang tidak kalah terkenal, ternyata brand Kenzo ini juga banyak yang fakenya dijual di pasaran. Terkecuali membeli di website resminya di Kenzo.com, mal, atau distributor resmi yang lain. Maka tak menutup kemungkinan kamu salah membeli produk yang palsu. Untuk membedakan mana tas Kenzo yang asli dan yang palsu, sebenarnya hampir sama seperti cara membedakan tas branded lainnya. Oke tanpa panjang lebar, akan kami tuliskan lagi supaya kamu tak salah beli, antara lain: Membedakan tas selempang KW contoh tas Kenzo KW super Nah produk yang paling banyak dicari di Indonesia dari brand Kenzo adalah tas selempangnya. Atau biasanya banyak penjual online yang menuliskan nama produk di lapaknya waistbag. Sebenarnya dengan sekali lihat kamu sudah tahu

Ciri-ciri kaos Play Comme des Garçons original

Ciri-Ciri Kaos CDG Play Asli. Ini Yang Harus Kamu Check ~ Brand ini merupakan brand yang berasal dari negara Prancis. Tahu sendiri kan kalau negara Prancis itu terkenal dengan fashionnya yang mendunia. Banyak desain-desain yang bagus, mulai dari pakaian hingga sepatu. Tetapi sekarang yang akan kita bahas adalah produk kaosnya. Memang Comme des Garcons ini juga memproduksi T-Shirt. Jangan salah walaupun hanya T-Shirt tetapi harganya bisa jutaan rupiah, itu kalau yang asli. Kalau yang palsu harganya lebih murah. Sebelum membahas lebih jauh, kamu harus tahu kalau CDG ini tidak hanya memproduksi T-Shirt saja tetapi juga berbagai produk fashion lainnya seperti aksesoris dan parfum. Walaupun brand ini adalah brand Prancis tetapi berbagai produk fashion CDG sangat terkenal di negara sakura dan juga di Asia, termasuk di Indonesia. Jika kamu hendak membeli kaos CDG Play, baca dulu nih beberapa ciri-ciri yang original agar tidak terjebak membeli yang bajakan ya. Daftar ciri-ciri kaos CDG Play as